Minggu, 30 Juni 2013

Resiko Kehidupan vs Kebutuhan Keuangan

Manusia melewati beberapa fase dalam hidupnya:
  1. Lahir - 0 tahun
  2. Bekerja - kurang lebih dimulai ketika berusia 20 tahun
  3. Pensiun - kurang lebih usia 55 tahun
  4. Meninggal - xxx tahun
Masa lahir hingga bekerja adalah masa dimana masih terjadi ketergantungan, belum mandiri dan menghasilkan pendapatan sendiri. Masa bekerja hingga pensiun adalah masa produktif, masa mandiri, mampu menghasilkan pendapatan sendiri dan tidak bergantung pada orang lain. Masa pensiun hingga meninggal adalah masa konsumtif, karena rata-rata masa ini sudah tidak ada penghasilan tetapi pengeluaran tetap ada, dan lamanya bisa mendekati masa produktif.

Oleh karena itu, masa produktif harus digunakan untuk mempersiapkan dengan baik masa konsumtif dihari tua nanti. Bisa dengan merencanakan dana pensiun atau bahkan hingga estate planning. Padahal pada masa produktif, ada banyak resiko kehidupan yang dihadapi dalam mempersiapkan masa tua, diantaranya kecelakaan, cacat tetap, sakit kritis, dan inflasi. Selain itu ada resiko kehidupan terburuk yang bisa mengancam keberlangsungan masa tua pasangan dan masa ketergantungan anak, yaitu meninggal dini. 

Dengan berbagai macam resiko kehidupan tersebut, kita diharuskan mempersiapkan proteksinya agar kebutuhan keuangan tetap dapat terpenuhi. Diantaranya dengan mempersiapkan asuransi dan aset aktif yang bisa menghasilkan passive income untuk menggantikan pendapatan bila terjadi resiko kehidupan.

Dalam memilih asuransi yang tepat hendaknya memperhatikan unsur Uang Pertanggungan yang dibutuhkan dan premi yang bisa dibayarkan. Idealnya Uang Pertanggungan bisa memenuhi kebutuhan hingga tanggungan bisa mandiri dan premi tidak lebih dari 10% dari penghasilan bulanan/tahunan.

Bagi anda yang ingin dibuatkan proposal asuransi jiwa konvensional, bisa mengirimkan data berupa:
Nama;
Usia:
Jenis kelamin:
Status merokok:

ke alamat email asuransi.murni@gmail.com
Terimakasih



Kode Agen: 397525 
No. Lisensi AAJI: 11548924 
Pin: 2ABFB5FE 
Whatsapp: 085648566303
HP: 083834808015

Tidak ada komentar:

Posting Komentar